Wisata Kali Mas Kemuning Karanganyar, Sorga Tersembunyi di Tengah Perkebunan Teh

THI. Karanganyar - Kemuning merupakan salah satu desa wisata di kab. Karanganyar, desa wisata yang terletak di kecamatan Ngargoyoso, itu mempunyai sederet objek wisata yang layak dikunjungi, mulai dari kebun teh, candi, air terjun, hingga telaga juga spot spot untuk foto bersama keluarga, rabu tgl (29/12/21).


Wisata kali mas kemuning, sebagai destinasi wisata di kab. Karanganyar.



Kini, para wisatawan domestik bisa menikmati keindahan alam di Kemuning, dengan aneka berbagai wahana permainan salah satu yang layak dikunjungi adalah di kawasan perkebunan teh Kemuning, dengan hamparan luas menghijau dan pemandangan yang asri seakan menyejukkan mata setiap mata pengunjung.



Wisata kali mas di Kemuning menjanjikan perjalanan istimewa dengan pemandangan alam yang begitu yang memesona, Karanganyar menjadikan sektor pariwisata sebagai pendapatan PAD masyarakat setempat, mulai pembangunan sektor sektor wisata lainnya, arung sungai, perkebunan, dan wahana permainan lainnya.



Berbagai objek wisata yang ditawarkan di Karanganyar, antara lain wisata alam dengan air terjun Grojogan Sewu, Sapta Tirta, pendakian puncak Gunung Lawu, Air terjun Jumog, Air terjun Para Ijo, Telaga Mardigda, dan lainnya. Wisata agro seperti Sondokoro, Kebun Teh Kemuning dan banyak lainnya menjadikan banyak pilihan dengan menawarkan adrenalin bagi pecinta alam.



Dari berbagai kalangan masyarakat, juga banyak yang berkunjung ditempat wisata tersebut yang sekedar mencari hiburan di kemuning yang indah atau hiburan akan pemandangannya seperti dari luar daerah seperti, solo, klaten, jogja, boyolali, sragen maupun kota lainnya.



Adapun saat ini pengunjung dari para guru tenaga pendidik asal Sragen yang meluangkan waktu berkunjung ditempat tersebut salah satunya di kali mas kemuning pada Selasa pukul 15.00 WIB yaitu Diana Ratna Sari, Fahrudin Anshori, Elwin Nurlina, Hartatik, Sulasih, Padmi salah satu tenaga pendidik dari SDN TUNGGUL 4, Gondang, Sragen yang sengaja berkunjung ditempat tersebut. 


Hartatik, ratna sari, sulasih, elwin dkk saat berkunjung dikali mas kemuning.



Dan destinasi wisata kali mas kemuning sangat menghibur dan memanjakan mata kami, dan spot spotnya cukup bagus, tidak rugi pokoknya untuk wisata bersama keluarga," ujar Ratna Sari. (Puguh)