Jelang Penutupan Karya Bakti, Dandim Sragen Cek Hasil Pekerjaan

THI. Sragen - Sebelumnya diberitakan kodim Sragen melaksanakan karya bakti di dusun Geneng desa Wonotolo kec. Gondang. Pembukaan dilaksanakan di aula guyub rukun Makodim Sragen pada (23/02/22) lalu. 


Dandim Sragen bersama forkopimda saat cek hasil pekerjaan.



Sasaran karya bakti diantaranya sasaran pokok berupa cor jalan 860 x 3 x 0,12 M, rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sebanyak 12 Unit serta pembangunan sarana sanitasi jamban sehat sebanyak 20 Unit. 


Hari ini Dandim 0725/Sragen Letkol Inf Anggoro Heri Pratikno, S.I.P melakukan pengecekan sasaran karya bakti di dusun Geneng desa Wonotolo, pengecekan diantaranya pengecoran jalan, RTLH dan Jamban Sehat. 


"Besok pagi Karya Bakti akan saya tutup, untuk memastikan bahwa hasil pekerjaan telah selesai 100% dan hasil pekerjaan tersebut sesuai dengan RAB maka hari ini saya melakukan pengecekan secara langsung," kata Dandim, Senin tgl (14/03/22).


"Setelah saya cek semuanya sudah sesuai apa yang dilaporkan, cor jalan 100% selesai dan hasilnya pun bagus, Jamban Sehat juga selesai dan tepat sasaran, RTLH selesai hasilnya juga cukup memuaskan karena tepat sasaran," tambah Dandim.


Dandim berharap hasil dari karya bakti bisa bermanfaat dan digunakan semaksimal mungkin untuk warga masyarakat. 


Dengan jalan yang bagus diharapkan bisa memperlanciar perputaran roda ekonomi. Dandim berpesan agar hasilnya dijaga dan dirawat agar awet dan tahan lama.


Ucapan terima kasih berkali-kali datang dari Sugino warga dusun Kedung rancang RT 14 desa Wonotolo penerima bantuan rehab RTLH. "Matursuwun nggih pak Dandim mboten saget mbales nopo nopo, namung maturnuwun, mugi sehat lan lancar pangkate," tutup Sugino.  (Muji)